Kecepatan internet juga berasal dari jaringan. Pemilik warnet menggunakan Speedy, Namun banyak juga pemilik warnet yang menggunakan jaringan Swasta karena menurut mereka jaringan sangat lancar dan jaringan swasta selalu dijaga On Time 24 jam, jaringan Swasta tersebut berupa Dota, Psat dan sebagainya.
PERSIAPAN
Bukan hanya dana yang cukup besar diperlukan pada pembangunan warnet, rencana yang matang dan tidak setengah-setengah perlu dipersiapkan dengan baik pula. Biasanya, persiapan membangun warnet kurang lebih 3 bulan, mulai dari pencarian tempat, pencarian SDM yang andal, pembelian alat-alat dan perlengkapannya, pengurusan jasa provider untuk koneksi Internet, juga pengurusan badan hukumnya.
Tapi membuat warnet harus mencari daerah yang banyak penghuninya dan strategis, dari keuangan harus bisa membagi-bagi untuk pengeluaran dan pendapatan, Tempat sewa atau beli tidak jadi masalah. Terutama keadaan yang harus dijaga kali yaitu kebersihan dan keamanan.
PERALATAN
Terutama dari Server karena merupakan pengaturan pengguna client, jadi server harus lebih baik perangkatnya daripada client. Perlatannya yang behubungan deangan client dan Server yaitu : Hub/Switch yang menghubungkan antarclient, jumlah portnya dapat disesuaikan dengan jumlah client. Modem digunakan bila koneksi dilakukan melalui saluran telepon atau ADSL. Access Point dan antena akan diperlukan jika koneksi Internetnya menggunakan wireless. Panjang kabel UTP dan jumlah RJ45 disesuaikan dengan hasil pengukuran dari setiap client ke hub/ switch dan perhitungan jumlah client. Untuk penyatuan kabel dan RJ45, digunakan crimpping tool dan bila perlu, gunakan LAN tester untuk mengetahui penyatuan kabel yang dilakukan berhasil atau tidak.dan banyak zaman sekarang warnet yang menggunakan Mikrotik sebagai pembagi jaringan, agar jaringan tidak disedot hanya untuk satu client.
Peralatan untuk client merupakan kenyamanan dan kepuasan bagi pelanggan, yang terdiri dari : keyboard, mouse, headset, Monitor LCD, CPU (isi dalam cpu harus memiliki kualitas yang tahan lama). dan Webcame juga merupakan ketertarikan pelanggan.
Peralatan keamanan, menggunakan Kamera pengintai dan penjagaan bagi Operatornya sendiri.
Peralatan keindahan dan Kenyaman : meja, kursi(untuk client dan Operator) dan kipas angin ataupun AC, klo menggunakan AC harus ruangan yang tertutup, karena AC mudah rusak bilamana ada kotoran debu.
TARIF
FASILITAS ATAU PELENGKAP
1. Sediakan Toilet yang bersih
2. Gunakan Kipas Angin atau AC
3. Pilih kursi duduk yang nyaman
4. Tambahkan fasilitas penunjang seperti printer, scanner, serta makanan dan minuman ringan.
5. Pastikan kemudahan fleksibilitas penggunaan penunjang untuk transfer data, seperti tersedianya floppy disk, USB, CD/DVD-ROM. Namun, tidak semua warnet memberikan semua fasilitas ini mengingat mudahnya penyebaran virus dari satu media ke media lainnya.
6. Belilah peralatan untuk perbaikan komputer dan peralatan kebersihan.
7. Progam dan software, klo bisa selalu terbaru.
8. Perangkat Hardware, input maupun output
NB : dalam usaha warnet PC/Cpu lah yang merupakan barang mahal didalamnya, jadi bersihkanlah sesering mungkin PC/Cpu anda agar terawat.
PROSPEK
warnet merupakan prospek yang begitu berkembang kedepannya dan perlu anda garis bawahin, warnet juga harus tergantung juga pada pengelolaanya. karena semakin berkembangnya tekhnologi semakin canggih pula, jadi saya sarankan agar anda selalu update(selalu mencari tahu yang baru) dari Programnya maupun software dan hardwarenya, dan kalo bisa sesuaikan harga/tarif perjam dengan warnet lain atau anda buta tarif sesuai keadaan ekonomi daerah tersebut.
Nah, bagi Anda yang telah berencana untuk membangun warnet dan telah memahami tentang cara membangun warnet, bergegaslah untuk mempersiapkan dan menjalankan semuanya dari sekarang. Jadi, tunggu apa lagi?